Sejak memasuki era pandemi, jaringan komunikasi berupa internet menjadi sangat penting di kalangan masyarakat. Hanya saja jaringan di Indonesia memang belum memiliki jangkauan seluas dan stabil seperti di negara lain. Untuk itu, dibutuhkan teknologi Juniper, yang mana pemasangan teknologi ini sendiri diperlukan ahli dari Juniper partner Indonesia yang terpercaya.
Namun, sebelum membahas mengenai Juniper partner Indonesia, Anda harus tahu terlebih dahulu apa itu Juniper, dan juga mengapa Xpertindo adalah partner setting Juniper terbaik di Indonesia.
Juniper Partner Indonesia, Rekan Terbaik Lakukan Setting Juniper
Juniper Network, Inc. adalah sebuah perusahaan yang melayani teknologi informasi. Ia berlokasi di Sunnyvale, California. Perusahaan ini sendiri dapat mendesain dan menjual layanan berupa perangkat–perangkat jaringan IP (Internet Protocol). Juniper sendiri menyediakan solusi jaringan untuk IP atau MPLS (Multiprotokol Label Switching) untuk pelanggan.
Produk-produk yang dikeluakan oleh Juniper berupa router dengan series-series berikut ini, ada T-series, M-series, E-series, MX-series, dan J-series, Switch Ethernet EX-series, perangkat untuk mengoptimasi WAN WX-series, dan perangkat Session & Resource Control (SRC).
Sejarah Terbentuknya Juniper
Juniper sendiri didirikan oleh seorang laki-laki berkebangsaan India bernama Pradeep Sindhu dan dua orang rekannya bernama Dennis Ferguson dan Bjor Liencres pada bulan Februari 1996 di California. Kemudian orang yang menjadi CEO Juniper pada bulan Oktober 1996 yang bernama Scott Kriens (sebelumnya ia berasal dari Stratacom) dianggap sebagai orang yang membawa kesuksesan bagi komersial Juniper. Kemudian Juniper sendiri menjadi sebuah perusahaan pada bulan Maret 1998 di Delaware dan go-public pada tanggal 25 Juni 1999.
Pada awalnya, Juniper fokus di bidang inti router yang menggunakan industri ISP dan memakai IP lookups yang digunakan untuk lalu lintas internet. Juniper sendiri merupakan sebuah industri ISP sekaligus industri telekomunikasi sehingga banyak sekali provider yang menggunakan perangkat ini sebagai inti dari networknya.
Lalu apa itu ISP? ISP merupakan kepanjangan dari Internet Service Provider. Ia merupakan sebuah industri yang memiliki fokus dalam memberikan akses internet untuk masyarakat luas. Network ini sendiri berperan sebagai switching pada jaringan UMTS, mengatur jaringan dan menjadi interface antara jaringan UMTS.
Lalu pada tahun 2002, Juniper sendiri mengakuisisi unisphere dan mereka memulai untuk masuk ke dalam pasar router edge. Unisphere sendiri digunakan oleh industri ISP untuk memastikan jalur lintas internet kepada setiap konsumen. Kemudian di tahun 2003 Juniper mulai melebarkan sayapnya ke dalam dunia IT security dengan toolkit keamanan Jprotect terlebih dulu sebelum benar-benar merambah ke industri keamanan.
Kemudian pada tahun 2004 sendiri Juniper mulai fokus di pengembangan produk jaringan. Ini dilakukan selama Rami Rahim menjabat CEO pada tahun 2014 hingga pada saaat ini mereka masih fokus ke produk jaringan.
Untuk keamanannya sendiri, Jupiter menggunakan Jprotect pada Mei 2003 yang termasuk dalam firewall, pemantauan aliran, pemfilteran, dan Network Address Translation (NAT). Dari akuisisi NetScreen Technologies di tahun 2004, Juniper mendapat lini produk Juniper Secure Meeting dan software akses dekstop jarak jauh. Peralatannya bernama ADSL NetScreen-5GT.
Kemudian pada Agustus 2011, Juniper bersama dengan AT&T mengumumkan akan mengembangkan aplikasi keamanan seluler berdasarkan keamaan Pulse Juniper. Lalu di Mei 2012, Juniper merilis fitur baru untuk software yang didapat dari Mykonos Software. Mykonos ini beroperasi dengan cara menipu peretas dengan tipuan rentan dibobol dan melacak kegiatan peretas.
Alasan Memilih Xpertindo Sebagai Juniper Partner Indonesia
Dari penjelasan sebelumnya sudah diketahui bahwa Juniper memiliki tingkat keamanan data yang tinggi dan memiliki sistem yang sangat terstruktur serta sederhana. Selain itu Juniper Partner Indonesia pun juga telah meluncurkan data cloud global baru yang menawarkan peningkatan akses internasional dan konektivitas yang meningkat kepada pelanggan.
Global Cloud Data Center sendiri adalah pusat semua data dari Juniper. Juniper mampu menjadi host untuk banyak operator telekomunikasi sehingga pelangggan dapat mengelola data mereka sendiri secara mandiri karena data komunikasi aman terenkripsi.
Juniper Partner Indonesia hadir untuk memberikan solusi bagi pemasalahan paling sulit di dunia teknologi jaringan. Juniper memiliki kesederhanaan produk jaringan dan dapat menjadi solusi serta layanan yang dapat menghubungkan dunia.
Juniper partner Indonesia sendiri percaya bahwa kesederhanaan dalam teknologinya merupakan bentuk inovasi tertinggi. Contohnya saja M40 router yang memiliki kemampuan dalam kemajuan keamanan jaringan, otomatisasi, dan skala kinerjanya yang dalam memperluas jaringan di mana-mana. Sehingga pelanggan dapat terhubung ke semua jaringan yang diinginkannya.
Anda dapat bermitra dengan Juniper partner lokal apabila bisnis Anda sangat bergantung kepada jaringan untuk menyediakan transaksi, aplikasi, dan layanannya.
Seperti halnya Xpertindo yang bekerja sama dengan penyedia layanan dari perusahaan paling sukses dan sangat berpengaruh di dunia untuk menyediakan jaringan yang terbaik bagi bisnis Anda. Sehingga masalah-masalah yang sulit dihadapi pada jaringan dapat teratasi dengan baik.
Kami sebagai Juniper Partner Indonesia memiliki komitmen untuk menyederhanakan dan memberikan keuntungan bagi pelanggan seperti membangun eksposur jaringan yang baik. Dan, kami di sini siap membantu pelanggan agar berhasil.
Fitur yang Disediakan Juniper
Juniper sendiri menyediakan beberapa hal berikut ini yang sangat menguntungkan bagi Anda. Berikut ini diantaranya :
- Fleksibel
- Layanan dengan pusat data tunggal, karena menggabungkan Penyimpanan Data Terdistribusi dengan Komputasi Terdistribusi sehingga dapat mendukung data yang lebih besar dan beragam. Tentu saja dapat membuat respons menjadi lebih cepat dalam menjalankan layanan.
- Terdapat beberapa pusat data, seperti tiga pusat data yang ada di dua lokasi sehingga dapat memastikan keberlangsungan bisnis.
- Terdapat jaringan pusat data berupa tiga hingga satu jaringan konvergen iLossless (tiga jaringan berupa independensi ETH, FC, dan jaringan IB)
- Teknologi Terkemuka
- Teknologinya dapat mempelajari dan mengidentifikasi input atau output (I/O) yang berjalan secara otomatis sehingga dapat meningkatkan rasio hit dari prefething cache dan dapat meningkatkan kinerja data di pusat secara keseluruhan hingga mencapai 20%.
- Algoritmanya memverifikasi secara real time dengan simulasi jaringan AI dan mencapai konfigurasi dengan nol kesalahan.
- Dalam skenarionya sendiri terdapat solusi AI yang memenuhi persyaratan untuk era cerdas yang cepat berubah.
Nah, Juniper sendiri mengadalkan pengalamannya selama bertahun-tahun dalam bidang IT mulai dari proses pusat data untuk dikonstruksi hingga dalam pengoperasian dan maintenance. Juniper Cloud Data Center memiliki model yang fleksibel, teknologinya yang asli, kreatif sehingga dapat menjadi pusat data yang cerdas dan eifisien bagi Anda sehingga mampu untuk membantu transformasi industri digital.
Lalu bagi Anda yang ingin melakukan pemasangan Juniper bisa menghubungi Xpertindo, yang merupakan salah satu Juniper Partner Indonesia terpercaya. Selain melayani pemasangan Juniper, kami juga menyediakan Managed Service, Troubleshooting Jaringan, Network Consultant, Pemasangan Jaringan, dan lain-lain.
Kami memiliki pengalaman dalam menangani berbagai macam proyek dan training IT atau jaringan komputer di dalam maupun di luar negeri. Beberapa projek yang pernah kami tangani adalah Port Moresby dari Papua Nugini, Jeddah dari Saudi Arabia, Dhaka dari Bangladesh, Ho Chi Minh dari Vietnam, dan masih banyak yang lain lagi.
Selain MSP, kami sendiri juga memiliki berbagai macam jasa yang dapat kami kerjakan, yaitu jasa instalasi jaringan, troubleshooting jaringan, network consultant, sewa VPN remot mikrotik, sewa mikhmon mikrotik, jasa setting mikrotik dan produk-produk komputer jaringannya lainnya.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai perusahaan kami Xpertindo.net atau PT. Apixnet Global Teknologi, Anda bisa menghubungi kami melalui beberapa kontak berikut ini.
- Telepon atau WA : 0811997322
- Email : info@xpertindo.net
- Facebook : Xpertindo
- Instagram : @xpertindo
- Alamat : Centennial Tower Lantai 29 Unit D-E, Jl. Gatot Subroto No.Kav 24-25, RT 02/RW 04, Kelurahan Karet Semanggi, Kecamatan Setia Budi, Kota Jakarta Selatan, Kode Pos 12950